Ini Urutan Cara Belajar Python yang Efektif untuk Pemula!

Untuk dapat meningkatkan peluang karir di dunia pemrograman, mempelajari cara belajar Python dari awal akan sangat membantu. Karena bahasa pemrograman **[Python adalah](https://primakara.ac.id/blog/info-teknologi/python-adalah)** salah satu yang cukup mudah dipelajari oleh pemula. Bahkan praktisi pemrograman dengan bahasa ini cukup diminati oleh perusahaan multinasional. Banyak yang menggunakan bahasa pemrograman ini untuk dasar pembuatan aplikasi perusahaannya.  ## Cara Belajar Python untuk Pemula Agar dapat mempelajari bahasa pemrograman ini, ada beberapa cara yang bisa kamu coba: ### 1\. Siapkan Tools Pembelajaran Jika kamu ingin mempelajari bahasa pemrograman, sudah pasti ada butuh untuk menyiapkan beberapa _tools_ terkait. Terutama kamu harus mengunduh dan menginstal bahasa pemrograman Python versi terbaru terlebih dahulu. Kamu juga perlu memilih _text editor_ atau _tools_ _editor_ untuk membantu membangun aplikasi. Selain itu, kamu juga perlu mengenali pustaka pendukung yang penting saat membuat aplikasi sebagai subjek pelajaran. Melalui persiapan tersebut, kamu sudah bisa mulai mencari referensi atau modul pembelajaran yang bisa kamu dapatkan dari berbagai sumber baik dari buku maupun dari internet. ### 2\. Pelajari dan Kuasai Dasar dari Bahasa Pemrograman Python Karena kamu baru memulai mempraktikkan cara belajar Python dari awal, maka langkah berikutnya sudah pasti menyerap semua ilmu dasar yang harus kamu kuasai. Mulai dari yang umum seperti pengertian, potensi dan fungsi, serta dasar yang bersifat teknis. Terutama kamu harus memahami penggunaan variabel dan tipe data, mulai dari int, float, str, dan sebagainya. Lalu, ada pula struktur kontrol, yang berhubungan dengan percabangan dan perulangan. Serta fungsi (blok yang dapat dipanggil) atau ada yang sering menyebutnya _method_. Bukan hanya itu, kamu juga perlu mempelajari penggunaan Array, menghubungkannya dengan database serta berbagai objek dan _class_ dalam Python. Dengan memahami aspek-aspek tersebut, pendalaman teori maupun praktik akan jauh lebih mudah. **Baca juga: [Tahapan Belajar Programming Otodidak Cocok untuk Pemula](https://primakara.ac.id/blog/tips-kuliah/belajar-programming)** ### 3\. Manajemen Waktu Belajar dan Praktik Pada dasarnya cara mempelajari Python dari nol sudah pasti peru memperdalam teori dan juga memperbanyak praktik, namun kamu tak bisa memforsir diri dengan cara yang salah. Sebagai pemula, kamu sebaiknya mempergunakan waktu dengan maksimal, melalui manajemen waktu belajar dan praktik. Mungkin sebagian lebih memilih 1:4 untuk waktu teori dan praktik. Karena biasanya praktik juga diiringi dengan membaca modul pembelajaran sembari mempraktikkannya. Namun, ada juga yang seimbang antara keduanya dan hal tersebut sah-sah saja. Karena metode pembelajaran tiap individu berbeda-beda. Kamu bisa menyesuaikan sendiri, bagaimana kamu bisa menyerap ilmu dan mempertajam _skil_ secara bertahap sesuai preferensi pribadi. Ada baiknya untuk tidak memforsir diri, serta selalu mencukupkan waktu istirahat dan _refreshing_ otak. ### 4\. Buat Aplikasi Sebanyak Mungkin Dalam tahapan ini, cara belajar Python dari nol yang paling efektif adalah memulai membuat aplikasi ringan seperti kalkulator, converter suhu, atau sejenisnya. Perbanyak asah _skill_ dan pemahaman sintaks, serta asah _skill_ _problem solving_ yang kamu miliki. Semakin banyak menemukan dan menyelesaikan _error_, akan semakin paham kamu dengan bahasa pemrograman ini. Baru setelah kamu mulai merasa yakin dengan _skill_, tingkatkan kesulitan aplikasi. Mulai dari pembuatan aplikasi kasir, hingga nantinya beralih ke manajemen bisnis yang kompleksitasnya lebih tinggi. ### 5\. Belajar Bahasa Inggris Python merupakan salah satu bahasa pemrograman yang paling dekat dengan bahasa manusia. Sayangnya, bahasa yang paling dekat adalah bahasa internasional, yakni Inggris. Jadi, memperdalam ilmu bahasa Inggris akan membantu kamu memahami bahasa pemrograman ini. Apalagi Python termasuk salah satu teknologi _open source_ yang memungkinkan kamu mengembangkan aplikasi tanpa batas secara gratis. Jadi, sangat memungkinkan jika bahasa yang kamu pelajari akan berguna dalam pengembangan aplikasi. ### 6\. Ikuti Pelatihan atau Seminar Terkait Cara belajar lain yang lebih efektif adalah mengikuti pelatihan dan juga seminar, terkait ilmu dan teknologi terkait bahasa pemrograman Python. Dengan cara ini kamu akan mendapatkan banyak ilmu baru yang mungkin belum kamu dapatkan melalui pembelajaran pribadi atau modul yang kamu miliki. Selain itu, mengikuti pelatihan dan seminar juga memungkinkan kamu bertemu relasi baru atau orang yang satu _circle_ dengan kamu. Sehingga peluang bertumbuh bersama atau relasi bisnis masa depan juga semakin besar.  Belum lagi jika kamu mendapatkan petunjuk dari para senior yang bisa membantu memecah kebuntuan di masa depan. ### 7\. Kuliah di Jurusan Informatika Cara belajar Python dasar paling efektif selain pelatihan dan seminar, sudah pasti menempuh jalur pendidikan pada universitas tinggi jurusan informatika. Melalui perkuliahan, kamu dapat memupuk pondasi _programming_ lebih dalam lagi. Sehingga tak hanya Python, kamu juga bisa lebih memahami _programming_ secara luas. Kamu juga akan belajar etika bisnis atau bekerja sebagai seorang _programmer_ atau _developer_, sehingga kamu siap untuk terjun langsung ke bisnis. Lulusan jurusan informatika juga punya nilai tambah tersendiri, karena lebih terpercaya melalui akademisi dan sertifikat atau ijazah. Di universitas kamu juga pasti akan diperkenalkan berbagai **[mata pelajaran jurusan informatika](https://primakara.ac.id/blog/tips-kuliah/pelajaran-informatika)** lainnya, meliputi bahasa pemrograman lain. Beberapa universitas juga memfasilitasi pengembangan secara menyeluruh. Jadi, kuliah bisa jadi solusi paling bijak jika kamu ingin belajar bahasa pemrograman dengan bimbingan profesional. ### 8\. Ikuti Program Internship Agar dapat lebih mengasah _skill_ yang kamu miliki, ada cara belajar yang cukup menjanjikan bahkan beberapa juga menghasilkan. Cara tersebut adalah mengikuti program _internship_ dari perusahaan teknologi, khususnya aplikasi atau pengembang _web_. Melalui program _internship_ ini, kamu berkesempatan merasakan pengalaman kerja secara langsung. Kamu juga berkesempatan mendapatkan gaji, walaupun tidak penuh. Belum lagi kesempatan kamu menjadi pegawai tetap juga terbilang cukup besar, sehingga kamu bisa langsung kerja setelah masa _internship_ berakhir. Beberapa perusahaan juga tidak mengutamakan lulusan universitas atau akademisi tertentu untuk bisa mengikuti program tersebut. Jadi, ada kesempatan besar bagi kamu yang menempuh jalur internship atau ikut pelatihan. ### 9\. Konsisten dan Komitmen Terkadang mempelajari Python untuk pemula tak selalu berjalan mulus. Beberapa juga mungkin memiliki kendala tertentu, sehingga membuat apa yang kamu jalani terasa sia-sia atau bahkan membosankan.  Namun, hal tersebut sebenarnya akan menjadi menguji konsistensi dan komitmen yang kamu miliki. Jika kamu bisa bertahan, pasti ada buah manis yang bisa kamu ambil. **Baca juga: [Bahasa Python dan Kegunaannya](https://primakara.ac.id/blog/info-teknologi/python-adalah)** ## Sudah Tahu Bagaimana Cara Belajar Python dari Nol? Dengan mempelajari artikel ini, kini kamu tahu melalui konsistensi tinggi, kamu peluang besar bagi kamu untuk menguasai bahasa pemrograman Python. Kamu juga bisa memilih jalur perkuliahan pada jurusan informatika untuk meningkatkan peluang karir dan memperdalam pengalaman! ## FAQ **Bagaimana cara belajar Python pemula?** Siapkan modul belajar dan _tools_ yang dibutuhkan, mulai pelajari teori dan perbanyak praktek membuat aplikasi. Kamu bisa mulai dari yang paling sederhana, hingga beralih ke yang lebih kompleks secara bertahap. **Apa saja yang harus dipelajari di Python?** Penggunaan dan pemaham dasar dari variabel, tipe data, fungsi, perulangan dan percabangan, array, serta objek dan juga _class_. **Apakah Python untuk pemula?** Python memiliki bahasa yang serupa dengan bahasa sehari-hari, sehingga lebih mudah untuk kamu pelajari dan cocok untuk pemula. **Apakah software Python berbayar?** Kamu bisa mengunduhnya secara gratis karena Python memiliki lisensi open source.

explore more
primakara university

360 Virtual Tour

Ikuti Virtual Tour

Penerimaan mahasiswa

Penerimaan

Berita & Kegiatan

Lihat Berita